![]() |
Penyaluran BLT DD ke Warga Desa Bulu Mario tahap III |
SULSELKPK.CO.ID -Pemerintah Desa Bulu Mario menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa tahap III kepada warga terdampak covid-19.
Pembagian dilakukan di Kantor Desa Bulu Mario, Kec. Sarudu, Kab. Pasangkayu, Sulbar. yang dihadiri oleh Babinsa, Babinkamtibmas dan beberapa staf kepala desa. Jumat, (18/6/21).
Bantuan langsung tunai ini menggunakan anggaran APBN melaui dana desa (DD), sebagai upaya menanggulangi dampak Pandemi covid-19, terutama terhadap masyarakat yang kurang mampu.
Pada awalnya bantuan ini berjumlah 143 orang, tapi setelah diseleksi oleh kepala wilayah kecamatan bersama tim dari kabupaten akhirnya yang betul-betul tidak mampu dan berhak menerima bantuan tinggal 50 orang.
Penyaluran ini merupakan penyaluran tahap ke III dari dua belas bulan yang direncanakan dengan nilai masing-masing perorang sebesar Rp 300.000.
Kepala Desa Bulu Mario, Burhan, mengatakan, bantuan ini merupakan bantuan yang diperuntukkan bagi masyarakat yang betul-betul kurang mampu ditengah dampak Pandemi.
"Diharapkan kepada masyarakat penerima bantuan supaya betul-betul memanfaatkan bantuan tersebut dengan sebaik-baiknya, terutama untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari walaupun jauh dari cukup." Pintanya.
"Alhamdulillah saya termasuk orang yang mendapat bantuan dan cukup membantu kebutuhan kami ditengah vandemi virus Corona ini," ungkap salah seorang penerima bantuan yang umurnya sudah sangat sepuh.
Lanjut kepala desa Bulu Mario, "saya berharap dan menyampaikan kepada seluruh masyarakat penerima BLT untuk disiplin tetap mengikuti anjuran pemerintah, menerapkan 5 M, memakai masker, menjaga jarak,mencuci tangan,dan menghindari kerumunan serta membatasi mobilitas dan interaksi, sebagai upaya mencegah meningkatnya penyebaran covid-19. Kendati pasang kayu sudah termasuk areal zona hijau tapi kita tetap selalu waspada dan ikut serta berperan aktif untuk mencegah penyebaran virus Corona ini," pungkasnya.
Selain penyalurkan BLT juga dilakukan vaksinasi kepada warga baik kepada penerima bantuan maupun kepada semua warga yang dilakukan di balai Desa Bulu Mario yang bersebelahan dengan kantor desa dengan standar pelayanan hanya 50 orang. (H.Mis)
0 Comments