![]() |
Warga Desa Kalola bergotong royong perbaiki saluran irigasi. |
Wajo, SULSELKPK.CO.ID -Menindak lanjuti hasil rapat musyawarah beberapa hari yang lalu, dengan penuh semangat, warga desa Kalola sepakat bergotong royong perbaiki irigasi tersier yang rusak akibat banjir.
Perbaikan saluran irigasi tersier itu, berada di areal daerah irigasi (DI) Bila Kalola yang mengaliri lahan persawahan seluas 1300 hektar, 300 hektar di antaranya berada di wilayah Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap).
Para petani yang bergabung dalam Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A) Sanghingseri II desa Kalola, akhirnya kompak bergotong-royong memperbaiki saluran irigasi tersier yang rusak akibat banjir beberapa waktu yang lalu.
Gotong-royong itu, dihadiri oleh kepala Desa Kalola, Suparman dan Ketua P3A sanghingseri II, Bakri bersama seluruh anggotanya.
"Saluran irigasi yang di perbaiki secara gotong-royong ini, jebol akibat banjir dari luapan bendungan kalola dan irigasi secara bersaman serta kondisi bangunan sudah kemakan usia." Kata Bakri di lokasi Kerja. Sabtu, 10 Juli 2021.
Bakri menambahkan, adapun masalah dana yang kami gunakan untuk perbaikan saluran irigasi ini, dilakukan secara swadaya bersama seluruh anggota kelompok tani yang dikoordinir langsung oleh saya sendiri sebagai Ketua P3A Sanghingseri II dan dibawah pengawasan Kepala Desa Kelola, Suparman." Bebernya.
Di tempat yang sama, Kades Kalola Suparman, berharap kepada masyarakat agar selalu gencarkan semangat gotong-royong. "Harus kita pelihara karena itu warisan dari nenek moyang kita yang sepertinya sudah mulai pudar di telang zaman." Ucapnya. (Tajuddin)
Editor: Aso AR
0 Comments