Breaking News

Amran Lepas Peserta Jalan Sehat HUT Ke-25 Kementerian BUMN



WAJO --Jalan Sehat dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Kementrian Badan Usaha Milik Negara ke-25  digelar di Kabupaten Wajo, Minggu (17/3/2023).


Kegiatan yang digelar Lapangan Merdeka, Sengkang ini berlangsung semarak. Setidaknya ratusan orang berbaju nuansa putih turut serta dalam jalan sehat  bersama BUMN itu.


Wakil Bupati Wajo, Amran yang melepaskan peserta menyampaikan rasa bangga dan syukurnya melihat antusiasme masyarakat mengikuti kegiatan tersebut.


"Kami sangat bersyukur melihat masyarakat yang begitu antusias mengikuti kegiatan ini. Selain kita akan mendapatkan sehat karena berjalan nantinya, juga ada hadiah menarik yang disiapkan oleh panitia penyelenggara," ucap Amran yang tampak menggunakan topi warna biru.


Amran juga mengapresiasi sinergitas luar biasa perusahan BUMN dengan Pemerintah Kabupaten Wajo. Terutama saat pandemi Covid 19.


"Saat pandemi Covid 19 ekonomi kita anjlok hingga minus. Namun dengan kolaborasi dan sinergitas dari semua, ekonomi kita bisa tumbuh,"ujarnya.


Amran pun menyampaikan Selamat Ulang Tahun ke 25 BUMN. "Semoga semakin jaya dan sukses selalu serta senantiasa berkolaborasi dengan pemerintah daerah,"pungkasnya.


Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Wajo, Sekda Wajo, Armayani bersama para Kepala OPD, Branch Manager PT. Bank Mandiri Cabang Sengkang, Achmad Ramdani, Kepala Bagian Pemasaran PT. Askrindo Cabang Makassar, Danial Fahri, Manajer Unit Kebun Keera- Maroanging PTPN XIV, Abustan A. Rachman, Para Pimpinan BUMN, Kakan Kemenag Kabupaten Wajo, Muhammad Yunus serta undangan lainnya.


Adapun rute jalan sehat ini start dari Lapangan Merdeka Sengkang menuju Jalan Masjid Raya hingga di Bundaran BNI. Selanjutnya belok kanan ke arah Jalan Jenderal Ahmad Yani dan memutar di simpang tiga Tugu Pesawat Jetpur, melintasi Jalan Andi Pallawarukka dan kembali Jalan Masjid Raya hingga finish di Lapangan Merdeka.


Kegiatan diakhiri dengan pengundian dan penyerahan hadia doorprize yang disediakan panitia mulai dari kulkas, TV, kompor, seterika, sepeda, magiccom, hingga kipas angin.


0 Comments

© Copyright 2022 - Sulselkpk.co.id I Bersama Rakyat Perangi Korupsi