Breaking News

Terima Laporan Penganiayaan, Polsek Pitumpanua Sigap Datangi TKP


Korban penganiayaan dirawat di Rumah Sakit Pitumpanua.


SULSELKPK.CO.ID -
Kapolsek Pitumpanua, KOMPOL JASMAN bersama anggotanya dengan sigap dan cepat mendatangi TKP penganiayaan dan membawa korban TAFE Bin GUNUNG (51) ke Rumah Sakit Siwa.


Penganiayaan terjadi di Dusun Lompoloang, Desa Lompoloang, Kec. Pitumpanua, Kab. Wajo, Sulsel. Rabu (26/5/2021).


Adapun kronoligis kejadian bermula dari pelaku datang kerumah korban lalu meminta uang sebanyak lima puluh ribu rupiah yang telah disetor untuk kegiatan acara TUDANG SIPULUNG, korban menyerahkan kembali uang tersebut lalu pelaku menampar korban dengan menggunakan gagang parang dan langsung memerangi bahu korban sehingga mengalami luka robek kemudian pelaku meninggalkan TKP." Ungkap Kapolsek Pitumpanua.


Kapolsek pitumpanua melakukan koordinasi dengan pihak keluarga pelaku agar pelaku segera menyerahkan diri dan menghimbau kepada keluarga korban agar jangan ada yg main hakim sendiri dan permasalahan harus diserahkan kepada pihak yang berwajib.



0 Comments

© Copyright 2022 - Sulselkpk.co.id I Bersama Rakyat Perangi Korupsi