Breaking News

Bupati Satono Hadiri Acara Pembukaan TMMD Ke 119 di Sajad



SAMBAS ---H. Satono (Bupati Sambas)  menghadiri acara pembukaan / dimulainya pembukaan TMMD ke-119 di Desa Mekar jaya Kecamatan Sajad kabupaten Sambas. Kegiatan Rutin tahunan TMMD 2024 ini dilakukan demi meningkatkan kemanunggalan TNI  dalam membangun desa-desa di wilayah kabupaten Sambas. Dalam acara dibukanya permulaan kegiatan TMMD ini hadir juga Danrem 121 Abw (Brigjen TNI Luqman Arief) yang sekaligus membuka kegiatan TMMD yang ke-119 ini. Turut hadir Dandim 1028/Sbs (Priyo),Kapolres Sambas (Sugiyatmo), OPD Sambas, dan para undangan lainnya. 20/2/2024.


Dalam sambutannya H. Satono menyampaikan, “Kita sangat berterimakasih kepada TNI yang telah ikut membangun Sambas tercinta ini, khususnya melalui kegiatan TMMD di Desa Mekar Jaya, Kecamatan Sajad ini, yang akan dikerjakan  secara gotong-royong oleh TNI. Dalam kegiatan TMMD kali ini, oleh TNI; akan dibangun jalan; yang dapat berguna sebagai penunjang meningkatnya akses ekonomi, pendidikan dan kesehatan bagi masyarakat yang ada di dua kecamatan yakni Kecamatan Sajad dan Kecamatan Sejangkung”. jelasnya.


H. Satono juga menambahkan, “Kita sangat beruntung sebagai warga masyarakat Sambas, karena TMMD kali ini dikerjakan untuk dibangun di Desa Mekar Jaya kecamatan Sajad. Kegiatan pembangunan oleh TNI ini, merupakan program TMMD ke-119 Desa yang ada; untuk tahun ini, merupakan tahun ketiga di masa saya menjabat sebagai Bupati Sambas. Tentunya; saya sebagai Bupati Sambas, sangat berterimakasih kepada Danrem Brigjen TNI Luqman Airef, yang lansung hadir untuk membuka kegiatan ini. kita berharap; melalui program TMMD ini akan terciptanya kelancaran proses pembangunan yang ada, guna membangun Wilayah Sambas semakin maju”. Harapnya. 


Doel...

0 Comments

© Copyright 2022 - Sulselkpk.co.id I Bersama Rakyat Perangi Korupsi